Tuesday, 17 April 2012

Lambo Aventador Terbakar Saat Test Drive


Berita mengenai supercar terbaru asal Italia, Lamborghini di berbagai belahan dunia ini berbagai macam. Dari sebuah tampilan yang semakin sporty berasal dari rumah modifikasi hingga beberapa kasus kecelakaan yang terjadi pada sang banteng tempur ini.
Di Indonesia supercar ini memang sudah di perkenalkan ke publik dengan dibandrol dengan harga yang cukup tinggi yaitu Rp 9.74 miliar, tapi sayang yang memesan kendaraan ini tidak bisa langsung menikmati ketangguhannya. Tapi Kali ini berita yang kurang menyenangkan kembali muncul dan berasal dari California, Amerika.
Pasalnya sang banteng tempur ini didapati telah terbakar habis oleh si jago merah. Dan ternyata supercar ini dapat terbakar secepat performa baru mobil ini saat melaju. Jika secara teori mobil ini dapat cepat terbakar karena penggunaan body dari serat karbon fiber dengan tujuan menghasilkan bobot kendaraan yang ringan.
Lamborghini Aventador LP700-4 ini memiliki mesin kapasitas 6.5 liter V12 yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 700hp dengan torsi sebesar 690 Nm. Dengan performa mesin ini, Aventador tercatat mampu berakselerasi dari 0-100km/h hanya dalam 2.9 detik dengan kecepatan maksimum lebih dari 350 km/h.
Berdasarkan informasi seseorang yang berhasil merekam detik-detik terbakarnya supercar yang diperkirakan varian Spyder ini mengatakan bahwa mobil ini dikemudikan oleh sang pemilik dealer Lamborghini sendiri. Dan saat itu sedang melakukan test drive yang saat itu akan mencoba akselerasi sang banteng tempur, dan tiba-tiba api muncul dari bagian ban belakang yang akhirnya melahap seluruh mobil ini.
Untungnya dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Terbakarnya Lamborghini Aventador LP700-4 ini kemungkinan karena saat itu suhu udara yang panas pada jalan saat pengemudi ingin berakselerasi sehingga gesekan ban dan jalan yang panas ini menimbulkan api muncul.
(kpl/vin)

No comments:

Post a Comment